recent post

Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.

Thursday, November 11, 2010

Diuji dan Dicoba

Bismilahirrahmanirrahiim...
Hidup ini kadang pahit, getir, menyebalkan, menyakitkan, kejam, dsb. Hidup seperti itu adalah hidup yang dijalani tanpa keimanan, ketaqwaan dan ilmu pengetahuan. Telah menjadi ketentuan dari Yang Maha Kuasa, setiap kehidupan manusia akan mendapatkan ujian, cobaan dan kepahitan.
Dalam Q.S 2:155-157 Allah SWT mengingatkan agar cobaan hidup dihadapi dengan sabar dan bertawakal serta yakin akan datang kabar gembira, yaitu akan mendapat keberkahan dan rahmat dari Allah SWT, berdasarkan petunjuk-petunjuk-Nya. Jangan tergoda akan godaan syetan yang membisik dalam hati, seperti berbuat keji dan munkar.
Dengan memohon pertolongan pada Allah SWT dengan sabar dan shalat, insyaAllah petunjuk itu akan datang dan akan nyata jalan yang harus dilalui atau dilaksanakan.
Yakinlah jalan keluar dari kesulitan itu akan datang dari Allah SWT. Tidak ada manusia yang tidak khilaf dan bersalah. Tidak ada kehidupan manusia yang bersih dari noda dan dosa.
Dengan arif, marilah datang kepada-Nya melalui sujud dan permohonan ampunan. Serahkanlah permasalahan hidup kepada-Nya secara total, dan lakukanlah dengan sabar dan tekun.

0 comments:

Post a Comment